Ratusan Botol Vigur dan Literan Tuak Diamankan Polres Lamsel
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Sabtu, 14 April 2018

Ratusan Botol Vigur dan Literan Tuak Diamankan Polres Lamsel


KALIANDANEWS, KALIANDA - Jajaran Polres Lampung selatan, bersama personil Koramil serta Sat Pol PP Kecamatan, melakukan Razia Miras di Wilayah Hukum Lampung Selatan, Jumat (13/04/18) malam.

Dalam Razia yang di pimpin langsung oleh Kapolres Lamsel M. Syarhan tersebut, Polres Lamsel berhasil mengamankan miras jenis Sampurna besar 586 botol, Sampurna kecil 63 botol, Bir hitam 38 botol, Tuak 460 liter, Donald 19 botol, Mansen 61 botol, Anggur merah 44 botol, Vodka 19 botol dan Ciu 2 botol.

Selain mengantisipasi peredaran Miras Oplosan di Wilkum Lampung Selatan, Menurut M. Syarhan kegiatan ini dilakukan juga dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan. "Kita melaksanakan Razia ini dalam rangka, mengantisipasi peredaran miras oplosan yang dapat mengakibatkan Korban MD," Kata Syarhan.
Selain itu, razia tersebut untuk mengantisipasi seperti kejadian di Pulau Jawa, yang menyabkan Korban MD dan bahkan mengalami kebutaan. Maka dari itu, jajaran polres Lamsel, akan terus melakukan Razia secara rutin, bahkan hingga arus mudik lebaran.

"Untuk sanksi hukumnya dilakukan sanksi hukum yaitu tipiring dan razia akan terus dilakukan hingga arus mudik lebaran, jangan sampai kejadian seperti di Pulah Jawa bisa terjadi juga di lampung selatan," Pungkas Kapolres Lampung Selatan ini. 

Penulis: Yunizar Adha