Rabu Mucuk, Pantai di Kalianda Ramai di Kunjungi
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Rabu, 07 November 2018

Rabu Mucuk, Pantai di Kalianda Ramai di Kunjungi

Suasana Rabu Pucuk di Pantai Batu Rame Kalianda
KALIANDA, KALIANDANEWS - Pantai pantai yang ada di Lampung Selatan dipenuhi oleh masyarakat yang tengah melakukan tradisi mucuk, Rabu, (07/11/18).

Tradisi mucuk sendiri merupakan tradisi turun temurun sebagian masyarakat di Lamsel, tradisi mucuk dengan cara mandi dilaut dipercaya dapat menghindarkan seseorang dari mara bahaya.

Hal itu juga yang dilakukan oleh Sahdan (42) salah seorang warga Kecamatan Kalianda yang "mucuk" bersama keluarganya di pantai Batu Rame Kalianda.

"Supaya diberi keselamatan, gak terkena musibah, namanya juga tradisi ya bang gak tau benar atau enggaknya," kata dia.

Hal senada juga dikatakan oleh Sarni (40), menurutnya ia dan keluarganya memang setiap tahun melakukan tradisi mucuk.

"Saya setiap tahun sama keluarga, biar bisa main juga sama anak anak, enak bisa kumpul, bacakan disini," terangnya.

Sebagai informasi tradisi mucuk sendiri dilakukan oleh masyarakat di Lampung Selatan di hari Rabu terakhir bulan Safar menurut kalender Hijriyah, di bulan safar memang banyak masyarakat yang percaya akan ada banyak musibah yang terjadi, dimana tradisi "mucuk" adalah salah satu tradisi mandi dilaut yang dipercaya dapat menolak datangnya musibah. (*)