Senangnya Para Pengungsi Dapat Baju Bekas
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Jumat, 28 Desember 2018

Senangnya Para Pengungsi Dapat Baju Bekas

Ujang, salah seorang pengungsi yang sedang memegang celana dan baju bekas

KALIANDA, KALIANDANEWS - Para pengungsi yang berada di posko pengungsian Tenis Indoor Kalianda tak dapat menyembunyikan rasa senangnya saat mendapat bantuan baju bekas layak pakai.

Baju bekas layak pakai dari para donatur yang dijejerkan itu langsung diserbu oleh para pengungsi, maklum banyak dari pengungsi yang hanya membawa baju di badan saat diungsikan dari Pulau Sebesi dan Sebuku.
Seorang ibu ibu saat sedang memilih baju dari para donatur

"Udah dapat ini, buat salinan, abis gak ada salinan kebawa air semua. Seneng, karena ibu udah sama sekali gak ada, kosong, rumah abis baju abis. Alhamdulilllaah sampe sini ada yang dipake, disana udah gak ada sama sekali abis," kata Rohanah (65), sambil membawa baju yang telah dipilahnya, (28/12/18).
Seorang anak laki laki yang menunggu ibunya berdiri diatas tumpukan baju bekas

Hal senada juga diungkapkan oleh Ujang (45), sambil membawa 3 potong celana dan satu kaos oblong, ia mengungkapkan rasa senangnya.
Para pengungsi saat sibuk memilih baju dan celana bekas

"Alhamdulillah seneng banget, saya gak bawa baju, ini juga gak salin salin, sukur ada yang ngasih baju begini. Dapet celana 3, ada celana istri juga, bajunya satu," terang dia. (Kur)