Nanang: Saya ucapkan Terimakasih Kepada Semua OPD
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Senin, 10 Juni 2019

Nanang: Saya ucapkan Terimakasih Kepada Semua OPD


KALIANDANEWS, KALIANDA - PLT Bupati Lampung Selatan mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh OPD, atas kebersamaan dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya.

Hal itu disampaikan saat apel pertama pasca cuti lebaran, di Lapangan Korpri, Komplek Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat, Senin (10/6/2019).

Menurut Nanang, atas kebersamaan untuk mencapai satu tujuan serta sinergi yang kuat tersebut, sehingga Kabupaten Lamsel kerap kali meraih berbagai penghargaan, baik tingkat provinsi maupun nasional.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua OPD, karena berkat kebersamaan dan kerja keras kita semua Lampung Selatan berhasil meraih sejumlah penghargaan. Mari kita bangun kabupaten yang kita cintai dengan kebersmaan, jangan saling menghujat dan menjelek-jelekan satu sama lain, mari kita jaga persatuan dan kesatuan,” Kata Nanang.

Selain itu kata Nanang, kegiatan apel rutin yang dilaksanakan Pemkab Lampung Selatan ini  merupakan penerapan disiplin sesuai yang diamanatkan dalam PP Nomor 53  Tahun 2010 tentang Disiplin PNS.

“Sebagai ASN, kita dituntut untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas. Jika kita menghayati isi dari PP Nomor 53 Tahun 2010, itu jelas bagaimana tanggungjawab dan tugas kita sebagai ASN. Jangan cuma dibaca tetapi tidak pernah kita hayati dalam diri kita,” Tandas Nanang.

Turut serta dalam apel, Sekretaris Daerah Ir. Fredy SM, MM, para Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, beserta para pejabat eselon II, eselon III, eselon IV, dan seluruh staf Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemkab Lampung Selatan.

Diakhir pelaksanaan apel, acara dilanjutkan dengan Halal Bi Halal antara Plt Bupati Lampung Selatan bersama dengan seluruh jajaran Pemkab Lampung Selatan. (Adh/az)