PDIP Lamsel Akui Sudah Lakukan Komunikasi dengan Beberapa Partai Bahas Koalisi
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Senin, 09 September 2019

PDIP Lamsel Akui Sudah Lakukan Komunikasi dengan Beberapa Partai Bahas Koalisi


KALIANDA, KALIANDANEWS - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PDI Perjuangan Lampung selatan akui sudah melakukan komunikasi dengan beberapa partai terkait pembahasan Koalisi di Pilbup Lamsel 2020 mendatang.

Hal itu dikatakan oleh wakil Ketua Ketua Bidang Hukum Politik dan Pertahanan Partai Sahirul Alim Wakil saat menggelar Jumpa Pers Pembukaan Pendaftaran Bakal Calon Bupati Lampung Selatan Periode 2021-2026.

"Ya karena kita di DPRD lamsel baru mendapatkan 9 Kursi, sementara syarat untuk memajukan calon itu 10 Kursi, artinya kita masih kekurangan 1 kursi. Untuk menutupi kekurangan itu kita sudah menjalin komunikasi dengan beberapa partai untuk melakukan Koalisi," Kata Sahirul Alim.

Masih kata Sahirul, bahkan pihak DPC mengatakan sudah menjalin komunikasi ini hingga ketingkat Provinsi. Ia juga menuturkan, pihaknya telah melakukan pembahasan dengan 2-3 Partai.

"Pembahasan sudah kita lakukan sampai dengan tingkat pimpinan provinsi. 2 - 3 partai sudah kita jalin komunikasi, tidak menutup kemungkinan masih akan bertambah," Pungkas Sahirul Alim. (Nzr)