KALIANDANEWS, KALIANDA - Hj. Winarni Nanang Ermanto di dapuk menjadi nahkoda Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lampung Selatan Periode 2022 - 2027, dalam gelaran Musyawarah Kabupaten (Muskab) PMI Lamsel Ke-VIII, yang di gelar di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati Lamsel, Senin (7/3/2022).
Informasi yang dihimpun saat sidang Pleno, dari jumlah 60 peserta lebih yang mengikuti Muskab PMI Lamsel VIII, telah sepakat melalui 6 perwakilannya untuk mengusulkan Hj. Winarni Nanang Ermanto. Alhasil dari musyawarah tersebut, Winarni terpilih secara Aklamasi
menjadi Ketua PMI Lamsel Masa Bakti 2022-2027.
Berikut perwakilan yang mengusulkan:
1. Dr. Sugito MM perwakilan pengurus PMI Lamsel masa bakti 2017-2022
2. Aris Suharyanto Perwakilan pengurus PMI Provinsi Lampung
3. Andi Wardana Perwakilan Relawan SIBAT PMI
4. Mahyudin, SPd Perwakilan Relawan KSR/TSR Unit Markas PMI
5. Kris Santana Perwakilan Pembina KSR
6. Sopadli Sy, SE Perwakilan Pembina PMR
Dalam sambutannya usai pelaksanaan Muskab, Winarni menyampaikan rasa terimakasihnya atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk memimpin PMI Lampung Selatan. Menurutnya hal ini akan menjadi tanggung jawab khusus dalam memajukan PMI Lamsel.
"Saya ucapkan terimakasih atas kepercayaan ini. Sebetulnya saya tidak menduga bahwa lapisan elemen PMI memberikan kepercayaan kepada saya. Tentu ini akan menjadi tanggung jawab baru bagi saya. Terlebih PMI ini dikenal dengan kemanusiaannya," Terang Winarni.
Selain itu ia juga berharap untuk tidak terkotak dalam sebuah organisasi. Menurutnya, jika dalam suatu wadah terdapat ketidakkompakan maka tentu hal itu akan menghambat jalannya organinasi.
"Saya berharap, jika ada hal yang kurang maksimal dibelakang, maka kedepan kita wajib hukumnya dalam kebersamaan fokus menata kedepan untuk PMI lebih baik. Saya tidak ingin jika ada sekat-sekat dalam organisai, karna saya bukan apa-apa jika tanpa adanya kebersamaan. Jadi mari kita bangun PMI ini agar lebih besar lagi untuk kemanusiaan dan untuk lampung selatan," Pungkas Winarni.
Diketahui, Musyawarah PMI Kabupaten Lampung Selatan Ke-VIII tersebut dipimpin oleh 3 pimpinan sidang yakni, Pimpinan Sidang 1 Yunizar Adha, Pimpinan Sidang II Hi. Ahmad Rodhi dan Pimpinan Sidang III Kris Santana. Serta Muskab PMI tersebut berlangsung khidmat dan kekeluargaan. (Red)