KALIANDANEWS, JATI AGUNG – Sektretaris Daerah Lampung Selatan Thamrin, S.Sos, MM hadiri Peninjauan Lokasi Pembangunan Gedung Sport Centre Provinsi Lampung yang berlokasi di Gerbang Exit Tol ITERA Kecamatan Jati Agung Lampung Selatan, Senin (20/2/2023).
Hadir pada acara peninjauan tersebut, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Salim (Nunik), Direktur PTPN VII Ryanto Wisnuardhy, Para Pejabat Pemprov Lampung, Kadis Kominfo Lamsel Anasrulloh dan Kadispora Lamsel Aris Wandi.
Mega Poyek Pembangunan Lampung Sport Center di kawasan Kotabaru Lampung Selatan menelan biaya Rp 4,7 triliun.
Berdasarkan keputusan Gubernur Lampung nomor G/730/B.06/HK/22/tanggal 30 November 2022 tentang penetapan lokasi pembangunan pusat kegiatan olahraga beserta fasilitasnya, pembangunan Lampung Sport Center diperkirakan dibutuhkan waktu selama 5 tahun kedepan 2023-2028.
“Besaran Rp 4,7 Triliun, dana kolaborasi APBN dan APBD,” kata Nunik seusai meninjau lokasi Pembangunan Lampung Sport Center di Kawasan Kotabaru Lampung Selatan,” Ucapnya.
Nunik juga menyebut pembangunan akan dimulai tahun ini. Bangunan yang pertama kali akan dibangun adalah Gelanggang Olahraga.
Untuk diketahui, pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah provinsi Lampung ini disebut sudah mengacu kepada standar FIFA.
Selain stadion utama, ada 14 bangunan lainnya yang akan mengisi area Lampung Sport Center.
Diantaranya, Lapangan Lapahan, Stadion Akuatik 10 lintasan yang akan diperuntukkan bagi atlet renang.
Gelanggang Olahraga (GOR) kapasitas 10 ribu orang, Lapangan Baseball, Lapangan Panahan, Lapangan Golf, Wisma Atlet, Mix Used Building, Masjid, Menara, Lapangan Sepakbola, Convention Center kapasitas 15 ribu orang, dan Exhibition Hall.
Kepala Bappeda Lampung Mulyadi Irsan mengatakan pembangunan ini akan dilakukan secara bertahap.
“Ini akan dilakukan dibangun secara bertahap. Pembangunan ini dilakukan tentunya untuk menunjang olahraga Lampung,” kata Mulyadi di saat meninjau lokasi Pembangunan Lampung Sport Center,” Terangnya. (Rk/aj)