Ditinggal Hitungan Menit, Motor Petugas Pantarlih Raib Di gondol Maling
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Rabu, 01 Maret 2023

Ditinggal Hitungan Menit, Motor Petugas Pantarlih Raib Di gondol Maling




KALIANDANEWS, PALAS - Nurhayati petugas Pantarlih Desa Kalirejo Kecamatan Palas Kab. Lampung Selatan, Merasa Kesal lantaran motornya raib di gondol maling, saat diparkir depan rumahnya sekira pukul 11:00 siang, pada Rabu 01/03/23.



Kendaraan roda dua jenis Honda Beat dengan Nopol BE 6037 OG itu, ditinggal dalam hitungan menit oleh Nurhayati menuju kantor Desa Kalirejo, yang memang tidak jauh dari rumahnya, saat dia hendak ngeprin data coklit yang dia bawanya.



"Ya motor itu saya parkir di depan rumah, saya tinggal ngeprin data coklit di kantor desa, ada tetangga yang melihat dua orang berhenti di kira mau beli bensin, tapi ada yang bawa motor saya,” tuturnya.



Menurut keterangan tetangga yang melihat ada dua orang berhenti di depan rumahnya mereka mengendarai motor jenis Honda Supra X, yang satu turun dan yang satu menunggu di atas motor, dengan hitungan menit yang turun dari motor dan sudah mengendarai motor Nurhayati yang terparkir dan langsung  kabur kearah Rejomulyo.




Ditempat yang sama Yoga, mengatakan Nurhayati adalah salah satu pantarlih yang bertugas di TPS 04.

“Ya mas saya juga mendapat informasi dari grup pantarlih Desa, bahwa Nurhayati salah satu petugas pantarlih yang bertugas di TPS 04, kehilangan motor dan saya langsung ke TKP,” timpal yoga yang merupakan Ketua PPS Desa Kalirejo



Saat ini, Babinkantibmas Novi Andriawan yang bertugas di Desa Kalirejo, langsung turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP dan mengumpulkan bukti- bukti untuk penyelidikan lebih lanjut.