Pantai Minangrua Masuk 75 Besar Desa Wisata Indonesia
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Rabu, 29 Maret 2023

Pantai Minangrua Masuk 75 Besar Desa Wisata Indonesia



BAKAUHENI, KALIANDANEWS – Desa Wisata dan Konservasi Pantai Minang Rua Lampung Selatan masuk dalam 75 besar desa wisata peraih Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023, yang diselenggarakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia (RI).


Dinas Pariwisata Provinsi Lampung serta Dinas Pariwisata Kabupaten Lampung Selatan, Camat Bakauheni, Kepala Desa Kelawi Anggota Pokdarwis Desa Kelawi melakukan persiapan dalam rangka menyambut tim penilai setra menteri pariwisata di Desa Kelawi, Selasa (28/3/2023).


Kepala Bidang pengembangan Destinasi usaha Pariwisata Provinsi Lampung Zainal Mutaqim memaparkan bahwa hari ini pertemuan awal dari dinas pariwisata provinsi, pariwisata kabupaten, camat Bakauheni, Desa Kelawi, serta rekan-rekan yang lain yang membantu wisata desa Kelawi.


"Kita akan melakukan apa yang telah direncakan oleh tim juri dari kementerian, waktu tersebut belum di tentukan tetapi sebelum hari raya," ucap Zainal.


Selain itu, Kepala Dinas Pariwisata Lamsel M. Darmawan mengatakan, Desa Kelawi masuk di 75 besar dari 4500 peserta Desa wisata yang ada di Indonesia, dalam penilaian yakni ada 5 katagori, dan pantai Minangrua ini akan di kunjungi juri dan BPK menteri. "Hari ini kita menyatukan visi terlebih dahulu dari dinas pariwisata provinsi, pariwisata kabupaten, camat Bakauheni, desa Kelawi serta Pokdarwis, bahwa kita siap untuk di kunjungi dari juri dan menteri pariwisata," ucapnya.


"Rencana kita akan menyiapkan segala keperluan untuk melayani tamu kita dan pihak tamu belum memberikan tanggal berapa mereka akan berkunjung, namun kita dari sekarang mempersiapkan segala sesuatu yang ada di lapangan maupum yang lain, jadi hari ini kita terus berkomunikasi dengan pusat supaya Meraka datang kita sudah siap," Sambung Darmawan.


Ditempat yang sama Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Minangrua Saiman Alex Candra mengungkapkan, Di desa Kelawi ini ada beberapa destinasi wisata namun sekarang ini yang kita angkat yakni pantai Minangrua, dan Alhamdulillah kita sudah di 75 besar. 


"Harapannya semoga menjadi motivasi untuk Pokdarwis yang lain yang ada di Lampung khususnya Lampung Selatan," tutupnya. (AD)