Ketapang Fair, Pelayanan SIM Keliling Polres Lamsel Di Padati Pengunjung
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Kamis, 25 Mei 2023

Ketapang Fair, Pelayanan SIM Keliling Polres Lamsel Di Padati Pengunjung




 KALIANDANEWS, KETAPANG - Hadirnya Pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM) keliling pada Even Ketapang Fair 2023 di Lapangan Wisata Pantai Onaria Desa Tridarmayoga Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan ternyata sangat tepat. Pasalnya masyarakat tidak perlu repot-repot ke Polres dalam mengurus SIM dan hal itu di nilai sangat membantu masyarakat yang di ungkapkan kepada media ini.



Bertepatan dengan Momen Ketapang Fair 2023, Satuan lalu lintas (satlantas) Polres Lampung selatan menggelar kegiatan pelayanan surat izin mengemudi (SIM).Kamis (25/05/2023)



Tampak antusias warga menyaksikan Meriahnya acara tersebut.

Selain itu, dengan adanya pelayan SIM keliling dari Polres Lamsel yang membuka stand Polsek Penengahan Kecamatan Ketapang membuat warga antusias saat mengikuti pelayanan perpanjangan SIM keliling.



Tampak ribuan Pengunjung Ketapang Fair tumpah ruah menyaksikan berbagai parade dan perlombaan, termasuk antri mengikuti pelayanan perpanjangan sim keliling yang sedang berlangsung.


Kegiatan pelayanan SIM keliling tersebut di pimpin Ipda Dani Setiawan S.sos.M.M, selaku Kanit Regident Satlantas Polres Lampung selatan.



Saat di wawancara awak media ini. Ipda Dani mewakili Kasat Lantas Polres Lamsel AKP. Joanifer Yolandra mengatakan” bersyukur sekali dapat bekerja sama dengan Pemerintah Desa Tri Darma yoga , jadi saya berfungsi sebagai pelayanan sim keliling sesuai perintah dari Kapolres Lampung Selatan, Melaksanakan pelayanan SIM keliling di stand fair 2023, juga melaksanakan di beberapa tempat di Desa-desa wilayah hukum Polres Lampung selatan khususnya,” ungkap Ipda Dani Setiawan”.



Lanjut Ipda Dani, ” kami bertugas melayani masyarakat, dengan ini kami bisa mendekatkan diri dengan masyarakat di pengunjung Stand Ketapang Fair khususnya dalam pelayanan perpanjangan sim keliling ini. Harapan kami, dengan adanya pelayanan SIM keliling, selain bisa mendekatkan diri dengan masyarakat, tapi si pemohon sendiri tidak perlu lagi jauh-jauh datang ke Polres Lampung selatan,” ujarnya.



Kemudian salah satu pengunjung Stand katapang Fair 2023, Nurmala menyampaikan ucapan banyak terimakasih,” dengan adanya pelayanan SIM keliling ini, kami lebih dekat dan mudah lagi untuk mendapatkan perpanjangan SIM, karna banyak masyarakat kami yang mempunyai SIM ingin mengikuti aturan pemerintah, tapi karna jauh entah alasan sibuk dan sebagainya sehingga belum terlaksana, sehingga adanya pelayanan SIM keliling di tempat Stand Polsek Penengahan kami ini sangat memudahkan dan membantu masyarakat”. Pungkasnya.