PT.Angkasa Pura II Salurkan PTJSL Di Wisata Pantai Minang Rua
-->
Kategori Berita

Label

Iklan

Header Menu

Kamis, 04 Mei 2023

PT.Angkasa Pura II Salurkan PTJSL Di Wisata Pantai Minang Rua





KALIANDANEWS, BAKAUHENI - PT Angkasa Pura II (Persero) Menyalurkan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (PTJSL) kepada pokdarwis wisata pantai minang rua,  desa Kelawi kecamatan Bakauheni kabupaten Lampung Selatan, Kamis (4/5/2023).


Turut hadi dalam acara tersebut yakni Director Of Human Capital PT Angkasa Pura II Anjar Setiadi, Staf ahli bupati  bidang Ekobang dan kemasyarakatan Yespi cory,  S. H.,  M. M.  , Kadis pariwisata Drs. M. Darmawan, M. M. ,  Camat Penengahan Furqonuddin, Kapolsek Penengahan Iptu Gobel, Kades Kelawi Bahtiar ibrahim, serta Pokdarwis desa kelawi, 



PT Angkasa Pura II (Persero) cabang bandara Radin inten II melakukan penyerahan dana CSR diserahkan oleh pihak PT Angkasa pura II cabang Bandara Radin Inten II kepada Pokdarwis setempat,  Serta bantuan berupa pembangunan unit pos loket diresmikan dengan ditandai pengguntingan pita. 



Serta di lanjutkan penanaman ribuan pohon di lokasi wisata pantai minang rua, program ini bertujuan untuk memperkenalkan wisata lebih luas dan pelestarian lingkungan Penanaman simbolis di sepanjang pantai tersebut di lakukan Serta saksikan pemerintah daerah kabupaten Lampung Selatan


Director Of Human Capital PT Angkasa Pura II yakni Anjar Setiadi mengatakan selain seremonial memberikan pohon kayu yang bermanfaat untuk masyarakat, 


"Jenis pohon yang di berikan yaitu 1000 batang pohon Trembesi, 500 Batang Pohon Pule, mahoni,  Akasiah daun lebar, kelapa dan jenis pohon kayu lainnya, ucap anjar



Anjar juga berharap  3 hingga 5 tahun kedepan pohon tersebut tumbuh besar dan bawa suasana pantai menjadi sejuk dan asri, 


"3 sampai 5 tahun kedepan pohon ini tumbuh besar dan suasana di pantai minang rua ini semakin sejuk dan asri,  sehingga menambah daya tarik wisatawan dan ikut melestarikan. Lingkungan melalui penghijauan," harapan anjar





Di tempat yang sama Yespi cory,  S. H.,  M. M.  Staf ahli bupati  bidang Ekobang dan Kemasyarakatan menambahkan pihak angkasa pura berjanji akan terus melakukan pembinaan,


"program ini bertujuan Untuk memperkenalkan potensi wisata lebih luas dan menjaga lingkungan agar tetap lestari, pihak angkasa pura berjanji akan terus melakukan pembinaan agar wisata di lampung selatan semakin maju, " pungkas Yespi (AD)